Pilwako Gorontalo 2024: Risman Taha Sosok yang Amat “Ditakuti” oleh Lawan

Bagikan dengan:

DM1.CO.ID, GORONTALO: Tak hanya wacana tentang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang mulai sibuk diperbincangkan di mana-mana, percakapan seputar Pemilihan Wali Kota (Pilwako) Gorontalo juga mulai disuarakan oleh berbagai kalangan.

Dan sejauh ini, memang ada beberapa figur yang disebut-sebut akan maju bertarung dalam Pilwako Gorontalo 2024, namun sosok yang sangat sering dibicarakan di hampir semua titik keramaian, adalah Risman Taha.

Lalu apa sebetulnya yang menjadi daya tarik dari Risman Taha yang kadang di mata sejumlah orang, justru dinilai sebagai sosok kontroversi dan bahkan disebut-sebut kerap bersikap kasar. Benarkah?

Dari penelusuran di lapangan, memang ditemui beberapa pihak menyatakan, bahwa Risman Taha memiliki karakter yang temperamental atau sering emosi karena gampang tersinggung, dan juga cenderung berprilaku preman.

Namun pandangan dan penilaian seperti itu, ternyata dibantah keras oleh banyak kalangan yang rata-rata menyebutkan, bahwa pihak-pihak yang menilai negatif Risman Taha adalah mereka-mereka yang memang secara politik menempatkan diri sebagai lawan. Sehingga wajar jika sebaik dan sepositif apapun yang dikerjakan Risman Taha, pasti selalu negatif dan salah di mata mereka.

Menurut banyak kalangan, kalau memang Risman Taha punya perilaku yang buruk, maka pastinya tidak akan terterima di tengah-tengah masyarakat. Dan saat ini di kancah politik di Kota Gorontalo, Risman Taha memang adalah sosok yang sangat diperhitungkan dan “ditakuti” (disegani) baik kawan maupun lawan. Jadi wajar jika di mata pihak lawan memandang Risman Taha adalah sosok yang serba buruk.

Hal yang menjadi pertimbangan dalam menentukan ataupun menyimpulkan perilaku buruk sosok Risman Taha, menurut banyak kalangan, betul-betul tidaklah sesuai dengan kondisi yang sebenarnya. Terbukti, saat ini Risman Taha justru mendapat aspirasi yang cukup deras dari lapisan bawah yang meminta untuk maju bertarung dalam Pilwako Gorontalo 2024.

Aspirasi dari akar-rumput tersebut bahkan telah digulirkan dan digodok dalam kemasan yang diberi label “RI-Kota (Risman/Ryan – Kono Taha)”. Dan hingga saat ini para pendukung “RI-Kota” inipun sudah bermunculan di seluruh kalangan dan lapisan masyarakat di seluruh kelurahan se-Kota Gorontalo.

Dan menurut mereka, itulah bukti bahwa Risman Taha memang benar-benar sangat terterima di semua kalangan tanpa terkecuali. Namun benarkah Risman Taha juga telah siap untuk maju dalam pertarungan Pilwako Gorontalo 2024? “Iya, insyaAllah saya bertekad maju bertarung dalam pemilihan Wali Kota Gorontalo. Mohon doa dan restu semua masyarakat,” ujar singkat Risman Taha, kepada wartawan DM1, belum lama ini. (dms/dm1)

Bagikan dengan:

Muis Syam

802 views

Next Post

Komunitas Sagela Gelar Aksi Galang Peduli Banjir di Warkop Ano

Sab Nov 13 , 2021
DM1.CO.ID, GORONTALO: Beberapa hari ini sejumlah kalangan mulai dari mahasiswa, organisasi-organisasi kemasyarakatan, hingga para pemerhati sosial di Gorontalo turun ke jalan dan di sejumlah titik keramaian. Mereka menggelar aksi peduli banjir yang menerjang sejumlah wilayah di Kabupaten Bone-Bolango, Kabupaten Gorontalo dan Kota Gorontalo.