Resmi Dibuka, Tenaga Kontrak Kabupaten Boalemo Ikuti Sosialisai Seleksi CPNS 2018

Bagikan dengan:
Wartawan: Kisman Abubakar~
Editor: Avi|

DM1.CO.ID, BOALEMO: Pelaksanaan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tingkat nasional, secara serentak telah dibuka mulai hari ini, atau tepatnya Rabu (19/9/2018).

Sebanyak 204 formasi jabatan yang terdiri dari 79 formasi jabatan di bidang kesehatan dan 125 formasi jabatan di bidang pendidikan, akan diperebutkan oleh CPNS yang berdomisili di seluruh kabupaten yang ada di Provinsi Gorontalo.

Untuk membekali para tenaga kontrak, khususnya yang berasal dari kalangan pendidikan dan kesehatan di Kabupaten Boalemo.

Maka Pemerintah Daerah (Pemda) Boalemo, pada Selasa (18/9/2018) melakukan sosialisasi terkait formasi CPNS tersebut, yang mengambil tempat di Pendopo Kantor Bupati Boalemo.

Dalam penjelasan singkatnya, Sekretaris Daerah Husain Etango, didampingi Asisten Administrasi Umum Irwan Dai, dan Plh. Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Diklat Agus Nahu menyampaikan, akan ada mekanisme yang mengatur pelaksanaan pendaftaran CPNS 2018 tersebut.

“Misalnya untuk tenaga pendidikan maksimal berpendidikan S1, kemudian untuk tenaga kesehatan dibatasi sampai Diploma III, dengan maksimal umur 35 tahun,” terang Husain.

Selanjutnya, teknis seleksi yang akan dilaksanakan  berbasis Information Technology  (IT). Dimana, secara nasional untuk tingkat Provinsi Gorontalo telah dipetakan di dua tempat, yakni masing-masing di Kabupaten Gorontalo dan Kabupaten Pohuwato.

Tidak hanya sampai disitu, salah satu hal yang paling krusial disampaikan oleh Husain dalam pertemuan tersebut, setiap peserta CPNS yang hendak mengikuti seleksi diwajibkan memiliki Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP) dan Nomor Induk Kependudukan (NIK).

“Tidak ada pembatasan pendaftaran, mau dari Papua, Maluku, Sumatera ataupun Pulau Jawa, semua bisa mendaftar sepanjang ada e-KTP dan NIK. Jadi kita  harus benar-benar memanfaatkan kesempatan yang ada. Semua berkas untuk menunjang tahap seleksi ini tolong dipersiapkan,” imbau Husain.

Husain Etango pun berharap, seluruh tenaga kontrak yang ada di Kabupaten Boalemo bisa mengikuti seleksi pendaftaran CPNS tahun 2018 ini, dan menjadi PNS di Provinsi Gorontalo. (kab/avi/dm1)

Bagikan dengan:

Dewi DM1

2,621 views

Next Post

Ribuan Massa Aksi 189 Hadang Upaya Pelengseran Bupati Boalemo

Rab Sep 19 , 2018
Wartawan: Kisman Abubakar~ Editor: AMS | DM1.CO.ID, BOALEMO: Jalan Trans Sulawesi di Kecamatan Tilamuta, Kabupaten Boalemo, tiba-tiba padat dan macet. Ribuan masyarakat Boalemo tumpah ke jalan bagai menggelar konvoi dengan kendaraan roda dua dan empat, menuju Kantor Bupati Boalemo, Selasa (18/9/2018).