Wartawan: Hermansyah~ Editor: AMS
DM1. CO. ID, GORONTALO: Kepala Sekolah (Kepsek) memiliki peran penting dalam peningkatan kualitas sekolah, terutama dalam hal pengembangan sekolah itu sendiri. Olehnya itu, seorang kepala sekolah dituntut agar senantiasa memaksimalkan upaya dalam memajukan sekolah yang dipimpinnya.
Hal tersebut disampaikan Suriyati Usman selaku Kepala sekolah SD Negeri 65 Kota Timur, Kota Gorontalo, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (13/11/2017).
Suriyati mengaku sangat memiliki obsesi untuk membangun lebih baik sekolah yang sedang dipimpinnya saat ini. Sehingga, berbagai upaya kini ia lakukan.
Di antaranya, dalam rangka peningkatan belajar siswa, Suriyati melakukan berbagai hal. Misalnya, membenahi kelas, menata taman sekolah, menjaga kebersihan serta memperindah lingkungan sekolah agar menjadi lebih baik lagi.
Hanya saja, Suriyati mengaku untuk membangun semua rencana itu, tidaklah mudah. “Saya sangat antusias membenahi sekolah ini, tetapi di sisi lain terdapat sejumlah kendala sekaligus tantangan,” ungkap Suriyati.
kendala yang dimaksud, menurut Suriati, adalah masih adanya kekurangan dan sejumlah keterbatasan yang dimiliki oleh pihak sekolah, seperti kelengkapan fasilitas dan penunjang pengembangan sekolah itu sendiri. “Kami sangat mengharpkan adanya bantuan pemerintah, dan juga kerjasama dari para orang tua siswa,” ujar Suriyani.
Jelang Hari Guru Nasional (HGN) tahun ini, Suriyani pun berharap kiranya para guru dapat lebih memperlihatkan mutu dan kualitasnya sesuai tuntutan zaman saat ini. Artinya, guru hendaknya tidak hanya menyajikan pembelajaran materi biasa saja, tetapi dalam bidang Ilmu Teknologi (IT) harus bisa dikuasai.
Olehnya itu, Suriyani berharap kiranya pemerintah bisa mengadakan pelatihan buat guru-guru untuk pengembangan IT, serta bisa mengadakan fasilitas IT di sekolah-sekolah.
(her/dm1a)