DM1.CO.ID, KOLAKA TIMUR: Penjabat (Pj) Bupati Kolaka Timur (Koltim), Sulwan Aboenawas, mengukuhkan pengurus forum Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Koltim untuk masa jabatan (periode) tahun 2022-2024. Dan terpilih sebagai ketua yang dikukuhkan, yakni Hasrul S.IP.
Kegiatan pengukuhan itu sendiri dilaksanakan, pada Kamis (24/2/2022), bertempat di Aula lantai tiga Kantor Bupati Koltim. Ketua DPRD Koltim, Hj. Suhaemi Nasir, S.Pd, tampak hadir pada kegiatan ini.
Pada kesempatan tersebut Bupati Sulwan menyampaikan dalam sambutannya, terkait betapa pentingnya dijadikan semangat Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja, yang tentunya dapat mendorong seluruh sektor usaha untuk menjalankan usahanya.
Seperti halnya dengan UMKM, sangat diharapkan dan dituntut untuk mampu eksis menjalankan kegiatannya, walaupun masih dililit dengan kondisi atau masalah pandemi Covid19 seperti sekarang ini.
Selain itu tentunya, di dalam menjalankan atau mengelolah kegiatan usahanya, para pelaku UMKM diharapkan mampu melakukan persaingan secara sehat, baik sesama pelaku UMKM maupun dengan investor-investor nasional dan penanaman modal asing lainnya.
Disamping itu, para pelaku UMKM diimbau untuk senantiasa meng-update sarana informasi yang banyak dari berbagai sumber-sumber informasi, baik itu informasi mengenai pasar, kemitraan maupun permodalan.
Diungkapkan, bahwa Kabupaten Kolaka Timur memiliki lebih dari 300 UMKM. Baik itu dari sektor perdagangan, pangan olahan, industri kecil menengah dan lain-lain sebagainya.
Tak hanya itu, Pj. Bupati Sulwan juga kembali mengungkapkan harapannya, bahwa melalui kehadiran forum UMKM ini, hendaknya dapat menjadi wadah untuk menjalin kemitraan dan permodalan, dengan semangat kebersamaan untuk memajukan masing-masing kegiatan usaha. Selain itu, juga dapat dan mampu membawa seluruh pelaku UMKM ke arah yang lebih baik.
“Namun tentunya di dalam perjalanannya, dibutuhkan koordinasi maupun kerja sama, baik dengan pemerintah daerah, dan juga dengan beberapa stakeholder guna mendukung keberhasilan forum ini,” imbuh Pj. Bupati Sulwan.
Bupati Sulwan mengungkapkan, sesuai data yang tercatat dari Dinas Penanaman Modal dan PTSP Koltim dapat ditemui data realisasi investasi untuk tahun 2021 di Koltim, yakni yaris tembus Rp.200 Miliar atau tepatnya sebesar Rp.194.589.031.592. Dan yang lebih membanggakan lagi adalah realisasi investasi tahun 2021 semuanya bersumber dari UMKM.
Oleh karena itu, selaku orang nomor satu di Koltim saat ini, Sulwan Aboenawas tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pelaku UMKM di Koltim, karena selama ini dianggap mampu turut membantu memutar roda perekonomian daerah, meskipun di tengah kondisi pandemi Covid19 yang tengah memukul negeri ini.
“Tentu kita semua berharap, semoga pandemi Covid19 yang melanda negara kita ini cepat berlalu, sehingga pertumbuhan UMKM jauh lebih membaik lagi. Kami pula atas nama masyarakat dan Pemerintah Daerah Kabupaten Kolaka Timur, mengucapkan selamat dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh anggota forum UMKM yang telah dikukuhkan hari ini,” tutur Pj Bupati Sulwan.
“Dan setelah ini, akan diadakan kegiatan kapasitas forum UMKM Kolaka Timur. Sehingga, kami harapkan kepada seluruh peserta agar mengikuti kegiatan tersebut dengan sebaik-baiknya, dan terlebih dapat diaplikasikan pada kegiatan usaha masing-masing,” tandas Pj Bupati Sulwan mengakhiri sambutannya. (rul/dm1)