Sehari Usai Nikah, Wanita ini Langsung Balikan ke Sang Mantan

Bagikan dengan:

DM1.CO.ID, JAKARTA: Seorang wanita pengantin baru berusia 21 tahun bernama Juliet (nama samaran), yang dikabarkan tiba-tiba menghilang pada Selasa (27 Juni 2023) atau sekitar sehari seusai menikah, akhirnya ditemukan di Bandung pada Jumat (7 Juli 2023) bersama mantan pacarnya bernama Romeo (nama samaran).

Juliet yang mendadak dinyatakan hilang itu sempat menggegerkan warga Desa Mekarsari, Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor. Pasalnya, Juliet diketahui baru saja melaksanakan akad nikah dengan seorang pria berusia 26 tahun bernama Amin (juga nama samaran) pada Ahad (25 Juni 2023).

Namun pada keesokan harinya, yakni Senin sore (26 Juni 2023), Juliet yang sempat pamit kepada suaminya hanya ingin keluar ke ujung lorong rumahnya untuk menjemput makanan (ayam geprek) yang dibelinya secara Cash on Delivery (COD) melalui aplikasi online, ternyata di hari itu tak kunjung kembali pulang ke rumah.

Sejak saat itulah sang suami beserta keluarga jadi cemas. Selanjutnya, karena tanda-tanda keberadaan Juliet sama sekali belum diketahui ke mana rimbanya, membuat sang suami beserta keluarga pun melaporkan kehilangan orang ke pihak kepolisian setempat pada Selasa (27 Juni 2023), hingga menjadi viral.

Pihak kepolisian pun kemudian melakukan upaya pencarian dengan berusaha menelusuri dan mengungkap hilangnya Juliet. Hingga lebih sepekan, polisi akhirnya mendeteksi sebuah lokasi keberadaan Juliet melalui handphone, yakni di Jakarta.

Dan terhitung sekitar 11 hari kehilangannya, Juliet akhirnya dinyatakan telah ditemukan dalam kondisi baik dan sehat. Ia dijemput langsung oleh ibunya di Bandung. Dan saat ini Juliet sudah bersama dengan ibunya.

Iptu Hartanto mengungkapkan, Juliet diketahui menghilang karena diam-diam mendatangi Romeo, mantan kekasihnya itu, di salah satu rumah kontrakan di Jakarta.

Mengetahui hal tersebut, Amin sebagai suami sah Juliet hanya bisa pasrah mengusap dada. Dan meski sangat berat dan terasa menyayat hati, namun Amin menyatakan bersedia untuk menyelesaikan masalah “perasaan” itu dengan cara kekeluargaan.

Pihak kepolisian bersama aparatur desa setempat pun melakukan mediasi antara keluarga Amin dan keluarga Juliet. Hasilnya, Amin mengaku tak ingin memperpanjang persoalan ini, sehingga itu ia tak berencana melakukan tuntutan secara hukum. Namun secara damai namun tegas, Amin menyatakan menceraikan istrinya lalu menyerahkan ke orangtua Juliet.

Hasil mediasi secara kekeluargaan itu dibuktikan dengan surat kesepakatan yang telah ditandangani oleh kedua pihak.

 Meski begitu, Amin merasa cintanya telah dipermainkan, bahkan selama ini ia seolah dibodohi dan merasa telah dibohongi oleh Juliet. Termasuk, di mata Amin, semua senyuman dan juga tangisan Juliet di hari pernikahan, kini terbukti semuanya palsu.

Padahal sebelum melangkah ke pelaminan, Amin mengaku lebih dahulu menanyakan kepada Juliet apakah serius ingin menikah. Dan Juliet pun menjawab serius dan yakin. Amin dan Juliet melalui masa pacaran selama sekitar 5 bulan.

Namun sebelum pacaran dengan Amin, Juliet lebih dulu telah menjalin hubungan mesra dengan Romeo selama sekitar 4 tahun, yang kemudian ternyata masih berlanjut meski Amin telah menikahinya. (dbs/dm1)

Bagikan dengan:

Muis Syam

328 views

Next Post

Optimis, PBB Siap Deklarasi Dukung Prabowo Jadi Presiden 2024

Ming Jul 9 , 2023
DM1.CO.ID, JAKARTA: Partai Bulan Bintang (PBB) secara tegas dan optimis menyatakan kesiapannya akan mendukung Prabowo Subianto untuk sukses menjadi Presiden RI pada Pemilihan Presiden (Pilpres), di Pemilu 2024 mendatang.