Ratna Sarumpaet Dianiaya, Rizal Ramli Desak Polri Segera Bertindak

Bagikan dengan:

DM1.CO.ID, JAKARTA: Sejumlah politikus pengguna akun Media Sosial (Medsos) twitter sedang digemparkan dengan kabar penganiayaan aktivis perempuan ternama, Ratna Sarumpaet.

Sebuah akun @ayuning_2 menyebutkan, “Ibu Ratna Sarumpaet dalam kondisi babak belur pagi ini, rumah sakit masih dirahasiakan karena beliau masih dalam kondisi trauma berat dipukuli beberapa orang. Ya Rabb siapapun mereka baik dalang maupun pelakunya matikan mereka dalam kehinaan yang sehina-hinanya“.

Meski tulisan ini telah dihapus, namun terlanjur banyak pengguna yang meretweet kicauan dari @ayuning_2. Bahkan Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Rizal Ramli (RR) turut angkat bicara menanggapi kabar penganiayaan Ratna Sarumpaet tersebut.

Ratna Sarumpaet @RatnaSpaet semalam dipukuli sehingga babak belur oleh sekelompok orang. Ratna cerdas, kritis dan outspoken, tapi tindakan brutal & sadis tersebut tidak dapat dibiarkan! Tolong tindak @BareskrimPolri. Penghinaan terhadap demokrasi! Kok beraninya sama ibu2? @halodetikcom,” cuit RR dalam akunnya @RamliRizal.

Rachel Maryam yang merupakan seorang artis sekaligus politisi Partai Gerakan Indonesia Rakyat (Gerindra) pun, membenarkan kabar terkait penganiayaan Ratna Sarumpaet.

Dalam tulisan twitternya, Rachel mengungkapkan kasus penganiayaan terjadi pada Jumat (21/9/2018) lalu. Namun, berita ini tidak dirilis media karena permintaan Ratna Sarumpaet pribadi.

Setelah dikonfirmasi, kejadian penganiayaan benar terjadi. Hanya saja waktu penganiayaan bukan semalam melainkan tanggal 21 kemarin. Berita tidak keluar karena permintaan bunda @RatnaSpaet pribadi, beliau ketakutan dan trauma. Mohon doa,” tulis @cumarachel, Selasa (02/10/2018).

Sementara, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Fadli Zon mengaku telah menjenguk Ratna Sarumpaet beberapa hari lalu.

Dalam postingan di akun twitternya @fadlizon hari ini, tampak sebuah foto Fadli bersama Ratna menunjukkan kondisi Ratna Sarumpaet sudah berangsur membaik.

Fadli juga membeberkan penganiaya ibu dari Atiqah Hasiloan ini adalah sekelompok laki-laki yang berjumlah dua sampai tiga orang, dan lokasi penganiayaan di sekitar parkiran Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat.

Lebih lanjut, akun @merierteman memaparkan kronologis penganiayaan yang dialami Ratna Sarumpaet.

Bu @RatnaSpaet dihajar 3 org (21/9) di Bandara Husein S. Bdg ketika taksi dihentikan ditempat sepi, lalu ditarik keluar & dihajar. Kemudian dia dibopong sopir taksi dan diturunkan di pinggir jalan di Cimahi…dst. Hari ini di suatu tempat dia  menemui Pak PS. Dah, itu ajah,” tulis J.S Prabowo.

(dbs/dm1)

Bagikan dengan:

Dewi DM1

2,831 views

Next Post

DKP Kabupaten Boalemo Kembali Gelar Lomba Cipta Menu Serba Ikan

Rab Okt 3 , 2018
Wartawan: Kisman Abubakar~ Editor: Avi| DM1.CO.ID, BOALEMO: Selasa (2/10/2018), Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Boalemo kembali menggelar Lomba Cipta Menu Serba Ikan, yang bertempat di Graha Putra Tunggal, Kecamatan Tilamuta, Kabupaten Boalemo.