PMI Sediakan Pos Layanan Idul Fitri, Ishak Liputo: Masyarakat Bisa Cek Kesehatan

Bagikan dengan:
DM1.CO.ID, GORONTALO: Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Gorontalo kembali memperlihatkan upaya dan kepedulian kemanusiaan, serta juga pengabdiannya terhadap masyarakat.
Kali ini, PMI Provinsi Gorontalo yang dinakhodai oleh Ishak Liputo, S.IP itu, jelang hari raya Idul Fitri 1442 H atau 2021 M ini mendirikan sejumlah pos (atau posko) layanan kemanusiaan di beberapa titik, salah satunya di Telaga atau tepatnya di depan Kantor Camat Telaga.
Ishak Liputo selaku Ketua PMI Provinsi Gorontalo melalui Kepala Maskar PMI Provinsi Gorontalo, Yahya Djafar Ibrahim, S.Pd, mengatakan, Pos PMI ini merupakan SOP (Standar Operasional Prosedur) dari PMI di setiap momen-momen penting atau di hari-hari besar keagamaan, seperti Idul Fitri ini.
Pos ini, katanya, juga merupakan tindak-lanjut dari Surat Edaran Pengurus Besar PMI. “Selain itu, kita sebagai organisasi kemanusiaan juga senantiasa menunjang dan men-support kegaiatan pemerintah, sehingganya kita membuka posko dalam rangka pelayanan pertolongan pertama apabila terjadi sesuatu hal yang luar biasa, misalnya kejadian kecelakaan lalulintas,” ujar Yahya kepada Wartawan DM1, pada Selasa (11/5/2021).
Olehnya itu pada kegiatan ini, lanjut Yahya, pihak PMI Provinsi Gorontalo menyediakan sejumlah mobil ambulans masing-masing 1 unit. Yakni di Provinsi Gorontalo, di Kabupaten Gorontalo, dan di Kabupaten Bone Bolango.
Yahya menyebutkan, tenaga kemanusiaan yang dikerahkan oleh PMI Provinsi Gorontalo tidak hanya disiagakan di pos khusus PMI, melainkan juga ditempatkan bergabung di pos-pos yang didirikan oleh TNI/Polri se-Provinsi Gorontalo.
Di setiap pos khusus PMI, lanjut Yahya, juga disiapkan sejumlah tenaga medis dalam memberikan layanan kesehatan.
Dijelaskannya, bahwa aktivitas masyarakat jelang Idul Fitri ini sangat meningkat, sehingga apabila ada masyarakat tiba-tiba yang mengalami kondisi kurang sehat, maka pihak PMI Provinsi Gorontalo siap memberikan pelayanan bantuan kemanusiaan. “Kita akan melakukan pertolongan pertama, sampai dengan perujukan ke rumah sakit,” ujar Yahya.
Tak hanya itu, lanjut Yahya, pihaknya juga melayani masyarakat yang khusus ingin melakukan pengecekan kesehatan dasar, atau medical check-up di pos-pos yang disediakan oleh PMI Provinsi Gorontalo, yakni dari tanggal 8 hingga 12 Mei 2021.

“Pada kesempatan ini, bapak Ketua PMI Provinsi Gorontalo Ishak Liputo berpesan kepada seluruh lapisan masyarakat, agar setiap aktivitas keseharian harus senantiasa menerapkan protokol kesehatan Covid19. Dan kita juga terus mengampanyekan anjuran 5M. Yakni, Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menghindari kerumunan, Menghindari keluyuran ke tempat-tempat yang tidak penting,” pungkas Yahya. (din/dm1)
Bagikan dengan:

Muis Syam

425 views

Next Post

Dua Srikandi Koltim Pantau Harga Sembako Jelang Lebaran, Harga Ayam Melejit

Rab Mei 12 , 2021
DM1.CO.ID, KOLAKA TIMUR: Setelah Pasar tradisional Desa Gunung Jaya, Kecamatan Dangia, kini giliran pasar tradisional Kecamatan Ladongi yang menjadi sasaran monitoring dan inspeksi mendadak (Sidak) oleh Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kolaka Timur (Koltim), Andi Merya Nur. Dan Andi Merya sepertinya tak peduli jika hari ini adalah waktu cuti bersama. Sebagai […]