Operasi Zebra Hari Pertama di Boalemo Berjalan Tertib, 10 Kendaraan Terjaring

Bagikan dengan:
Wartawan: Kisman Abubakar~
Editor: AMS

DM1.CO.ID, BOALEMO: Operasi Zebra Otanaha 2017 hari pertama yang digelar oleh Satuan Lalu-lintas (Satlantas) Polres Boalemo, pada Rabu (1/11/2017), berlangsung tertib dan lancar, serta berhasil menjaring sekitar 10 unit kendaraan dan 25 lembar Bukti Pelanggaran (Tilang).

Operasi yang dipimpin langsung oleh komandan Satlantas Polres Boalemo, AKP. Doddy Munandar, S.IK itu dimulai pukul 09.00 WITA hingga jelang tengah hari, di kawasan Bundaran Tugu Jagung, Jalan Trans Sulawesi, Desa Hungayonaa, Kecamatan Tilamuta.

Kepada awak Majalah DM 1 C, Kasat lantas Doddy Munandar menyebutkan, Operasi Zebra yang serentak dilangsungkan hingga 14 November 2017 di seluruh Tanah Air itu, akan menindak tegas pengendara yang secara jelas diketahui melakukan pelanggaran.

Pelanggaran yang dimaksud di antaranya, tidak memakai helm bagi pengemudi kendaraan roda dua atau tiga, dan sabuk pengaman bagi pengemudi kendaraan roda empat, serta tidak memiliki surat-surat kelengkapan berkendaraan, seperti SIM dan STNK.

Dalam rangka Operasi Zebra Otanaha 2017 tersebut, Doddy Munandar mengimbau kepada masyarakat agar selain melengkapi surat-surat kendaraan, pengguna jalan atau pengemudi kendaraan wajib melengkapi kendaraannya dengan kelengkapan keselamatan, seperti kaca spion, lampu sein, lampu utama, dan lain sebagainya.

Doddy juga menegaskan kepada para pengendara agar tetap menyalakan lampu utama pada siang hari. “Dan untuk pengendara bentor kami mengimbau, khususnya pada saat jam keluar anak sekolah agar tidak mengangkut lebih dari dua orang. Tapi (meski begitu) kami bijaksanai cuma sampai 3 penumpang yang diangkut di depan. Dan tidak boleh ada penumpang di belakang,” tekan Doddy seraya menambahkan bahwa setiap pengendara motor dan bentor harus menggunakan helm SNI.

Hal lain yang juga diungkapkan Doddy, bahwa Operasi Zebra ini juga akan menindak dengan tegas para pengendara yang penggunaan atau memasang lampu rotator dan sirene pada kendaraannya. “Berkendaralah di jalan secara tertib, dan tetap safety dengan mengunakan helm dan sabuk pengaman,” pungkas Doddy Munandar. (kab/dm1)

Bagikan dengan:

Muis Syam

2,964 views

Next Post

Operasi Zebra 2017 Hari Pertama, Satlantas Polres Kota Gorontalo Jaring Sekitar 50 Kendaraan

Kam Nov 2 , 2017
Wartawan: Kisman Abubakar~ Editor: AMS DM1.CO.ID, GORONTALO: Secara serentak Operasi Zebra Tahun 2017 seluruh Indonesia, resmi digelar pada Rabu (1/11/2017) dan akan berlangsung selama dua pekan, atau berakhir hingga Selasa (14/11/2017), dengan sasaran pengendara yang tidak mematuhi aturan berlalu lintas.