Ingin Bibit Pohon, Buah dan Bunga? Silakan Hubungi BPDAS-HL Gorontalo, Gratis!

Bagikan dengan:

DM1.CO.ID, GORONTALO: Hingga saat ini, Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung (BPDAS-HL) Bone Bolango Provinsi Gorontalo, masih menyediakan bibit pohon, buah-buahan dan bunga.

Demikian diungkapkan Kepala Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung (BPDAS-HL) Bone Bolango Provinsi Gorontalo, M. Tahir P, SP, M.Si, saat mendampingi para anggota Komisi II DPRD Provinsi (Deprov) Gorontalo, dalam meninjau tempat Persemaian Pemanen milik BPDAS-HL Bone Bolango Provinsi Gorontalo, di Desa Toyidito, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, Rabu siang (29/7/2020).

M. Tahir mengatakan, bibit pohon kayu, buah-buahan dan bunga itu dapat diperoleh masyarakat dari kalangan mana saja secara gratis. “Syaratnya, cukup memasukkan fotocopy KTP bagi perseorangan. Dan untuk kelompok harus mengajukan permohonan,” ujar M. Tahir.

Ketua DPRD Provinsi Gorontalo, Dr. Paris Jusuf, yang ikut mengawal para anggota Komisi II tersebut mengaku salut dan memberi apresiasi terhadap tugas-tugas BPDAS-HL, terutama dalam menyediakan bibit tanaman bagi masyarakat secara gratis.

“Ternyata di sini (tempat Persemaian) banyak bibit-bibit yang diadakan oleh BPDAS-HL untuk kepentingan masyarakat, ada 30 lebih jenis bibit yang ada, dan saya kira ini sangat bagus,” ujar Paris Jusuf.

Ketua DPRD Provinsi Gorontalo itu pun menyatakan dukungannya terhadap tempat Persemaian itu, agar bisa lebih dikenal masyarakat. “Pertama, perlu ada sosialisasi kepada masyarakat. Yang kedua, kita akan melakukan RDP dengan pihak Kehutanan, dengan BPDAS, instansi OPD terkait bagaimana memaksimalkan upaya-upaya ini,” jelas Paris Jusuf.

Ia pun mengajak kepada masyarakat agar dapat menanam bibit pohon yang berguna, dan dapat diperoleh secara gratis, untuk ditanam di pekarangan rumah masing-masing. “Silakan menghubungi BPDAS-HL. Dan ini memang dari dulu menjadi imbauan Pak Gubernur dan Wakil Gubernur, dan semua kita mengimbau seperti ini agar bisa melakukan penanaman pohon, buah-buahan serta bunga,” tandas Paris Jusuf.

Sementara itu, Wajir Tontoiyo, S.Hut selaku Manager Persemaian menyebutkan, pihaknya melayani masyarakat perseorangan yang ingin mendapatkan maksimal 100 bibit tanaman. Dan untuk masyarakat atas nama kelompok bisa lebih 100 bibit, tetapi harus mengajukan permohonan, yang selanjutnya akan diverifikasi dengan meninjau lokasi yang akan ditanami bibit tersebut.

“Untuk masyarakat perseorangan tidak dilakukan verifikasi. Begitu datang ke sini, kita langsung serahkan bibitnya sesuai jumlah permintaan dengan jenis tanaman yang tersedia,” ungkap Wajir seraya menyebutkan nomor HP miliknya, yakni 085256171771.

Bibit-bibit tanaman itu, kata Wajir, lebih banyak dibeli langsung oleh BPDAS-HL Provinsi Gorontalo dari Bogor dan dari sejumlah daerah lainnya, selanjutnya diberikan secara gratis kepada masyarakat yang membutuhkannya.

Hal menarik di sisi lain yang ditemui wartawan DM1 yang ikut dalam peninjauan di lokasi Persemaian tersebut, sempat mewawancarai Hadijah (55), seorang ibu yang bertugas sebagai pengisi tanah ke dalam polybag (kantong plastik) semai bibit.

Hadijah yang baru setahun lebih bekerja di tempat persemaian tersebut, mengaku bisa mengisi tanah ke dalam polybag itu rata-rata sebanyak 1000 kantong setiap hari. “Dari jam delapan sampai jam lima sore,” ujar Hadijah.

Hadijah mengungkapkan bayarannya, yakni setiap 100 bungkus dihargai Rp.5000, sehingga jika sehari ia mampu mengisi tanah ke dalam polybag sebanyak 1000 bungkus, maka Hadijah mendapatkan Rp.50 Ribu. “Kalau seratus bungkus, saya dibayar Rp.5 Ribu. Jadi kalau seribu bungkus satu hari, maka saya dapat Rp.50 Ribu,” ujar janda yang ditinggal mati suaminya itu.

Di tempat persemaian bibit itu, saat ini terdapat 10 orang yang bekerja seperti Hadijah. Sehingga mereka-mereka inilah yang juga turut membantu  terwujudnya program sejuta bibit dalam setahun dari BPDAS-HL Provinsi Gorontalo, yang selanjutnya dapat diperoleh masyarakat secara gratis.

Berikut ini adalah daftar jenis bibit yang disediakan oleh Kantor Persemaian Permanen BPDAS-HL Bone Bolango Provinsi Gorontalo, di Desa Toyidito, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo:

  1. Akasia

  2. Angsana

  3. Eucalyptus

  4. Glodokan

  5. Jati

  6. Jati Putih

  7. Johar

  8. Jabon Merah

  9. Ketapang Kencana

  10. Mahoni

  11. Mangrove

  12. Nyatoh

  13. Pucuk Merah

  14. Sengon

  15. Tabebuya Kuning

  16. Tanjung

  17. Trembesi

  18. Aren

  19. Bambu Hijau

  20. Bambu Kuning

  21. Durian

  22. Jambu Air

  23. Jambu Biji

  24. Jambu Mete

  25. Kayu Manis

  26. Mangga

  27. Jeruk Nipis

  28. Malahengo

  29. Nangka

  30. Petai

  31. Pinang

  32. Puring

  33. Rambutan

  34. Sirsak

  35. Kenari

  36. Lantoro Gung

  37. Vetiver

(ams/dm1)

Bagikan dengan:

Muis Syam

7,965 views

Next Post

Wali Kota Gorontalo: Pelaksanaan Idul-adha 1441 H Harus Tertib Protokol Kesehatan

Jum Jul 31 , 2020
DM1.CO.ID, GORONTALO: Karena masih dalam situasi pandemik Covid19, maka pemerintah mengeluarkan surat edaran, yang menegaskan pelaksanaan Salat Id Idul-adha 1441 Hijriah dan penyembelihan hewan kurban, dilakukan sesuai standar penerapan protokol kesehatan yang berlaku.