FST-UMGo Gelar Pilsenma dengan e-Vote

Bagikan dengan:

DM1.CO.ID, GORONTALO: Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGo), Senin (10/2/2020), menggelar Pemilihan Ketua Senat Mahasiswa (PilSenma), di Lingkungan Kampus UMGo.

Pada momen tersebut, Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) melaksanakan pemilihan dengan menggunakan Sistem  berbasis Online atau e-Vote (elektrobic vote). Dan metode pemilihan ini baru pertama kali dilakukan di Kampus UMGo.

“Sistem Pemilihan berbasis Online atau disebut e-Vote ini baru pertama kali di fakultas kami yang melaksanakannya, yaitu Fakultas Sains dan Teknologi,” ungkap Bagus Setio, selaku KPUM.

Pemilihan Senma sebelumnya, kata Bagus Setio, dilakukan secara manual. Namun seiring dengan perkembangan IT (Information technology), pada pemilihan Senma kali inipun beralih ke sistem e-Vote.

Bagus Setio menjelaskan, di dalam sistem e-Vote ini terdapat data mahasiswa, yaitu NIM (Nomor Induk Mahasiswa). Sehingga dapat dipastikan tidak ada manipulasi data.

Sementara itu, Fathan Habie selaku perancang sistem eVote menyebutkan, Sistem e-Vote ini akan terus dikembangkan agar dapat digunakan pada penyelenggaraan pemilihan lainnya, seperti Pemilihan Badan Eksekutif Mahasiswa (PilBEM).

“Ke depan sistem ini akan dikembangkan, seperti penambahan fitur pemilihan. Jadi semua pemilihan akan terlihat pada sistemnya,” ujar Fathan Habie. (her/dm1)

Bagikan dengan:

Muis Syam

29,089 views

Next Post

PDAM Kota Gorontalo Lakukan Sosialisasi Penyesuaian Tarif di Kecamatan Kota Utara

Sel Feb 11 , 2020
DM1.CO.ID, GORONTALO: Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Gorontalo menggelar sosialisasi penyesuaian tarif, pada Senin (10/2/2020), di Aula Kantor Kecamatan Kota Utara, Kota Gorontalo.