Jurusan Pariwisata Bidang Perhotelan SMK 1 Boalemo, Adakan Kunjungan Industri

Bagikan dengan:

Wartawan: Kisman Abubakar~Editor: Dewi Mutiara

DM1.CO.ID, BOALEMO: Dalam dunia pendidikan, terdapat standar-standar program atau kurikulum yang harus diterapkan sekolah untuk melahirkan lulusan dengan kompetensi yang baik. Tak terkecuali pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

Program pendidikan yang diterapkan dalam SMK harus mengandung tiga muatan, yang pertama; kompetensi produktif yang memungkinkan lulusan dapat segera bekerja setelah lulus dari sekolah, yang kedua; memiliki faktor kompetitif agar lulusan bisa menghadapi dunia persaingan, serta menjadikan lulusan SMK sebagai modal kuat untuk menjalin kerjasama, dan yang ke tiga; memiliki bekal dasar pengetahuan, keterampilan dan sikap, sebagai bekal untuk penyesuaian diri menghadapi perubahan.

Menyesuaikan dengan faktor-faktor standar pendidikan SMK tersebut, membuat SMK Negeri 1 Boalemo terus berupaya menyiapkan siswa-siswinya agar mampu menjadi aset bangsa yang dapat terlibat dalam pembangunan di masa depan, khususnya di Kabupaten Boalemo.

Kepala Jurusan Pariwisata SMK Negeri 1 Boalemo, Sumiyati Daima S.pd mengungkapkan, Banyak kegiatan yang telah dilaksanakan SMK Negeri 1 Boalemo, salah satu program yang dijalankan setiap tahun yaitu kunjungan industri, kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan wawasan siswa terhadap dunia kerja.

“Dengan kunjungan industri, siswa diharapkan dapat mengenal kegiatan-kegiatan yang ada di industri, siswa akan melihat proses kerja yang dilakukan karyawan, serta siswa dapat belajar bagaimana prosedur standar operasi yang harus dilakukan oleh seorang karyawan, hal ini menjadi bekal bagi siswa-siswi sebelum mereka benar-benar terjun langsung ke dalam dunia usaha,” ungkap Sumiyati.

Masih menurut keterangan Sumiyati, SMK Negeri 1 Boalemo jurusan pariwisata, kali ini mendapat kesempatan mengenyam kegiatan kunjungan industri di Hotel Grand Q Kota Gorontalo.

“Kegiatan Kunjungan Industri 2018, kali ini mengambil tempat di Hotel Grand Q Kota Gorontalo pada Sabtu, (15/12), kunjungan ini diikuti oleh 40 siswa-siswi SMK 1 Boalemo selama dua hari, kunjungan industri ini setiap tahun diadakan, agar siswa dan siswi lebih tau cara kerja pariwisata khususnya dibidang perhotelan, “ungkap Sumiyati Daima.

Lebih lanjut, Sumiyati menambahkan, kegiatan kunjungan industri ini juga dilakukan untuk mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Boalemo.

“Kegiatan kunjungan ini penting dilakukan, sebab kita mengharapkan kedepannya siswa-siswi jurusan pariwisata SMK 1 Boalemo ini, siap ditempatkan dan mengembangkan diri dalam dunia usaha, khususnya di lingkup Kabupaten Boalemo,” pungkas Sumiyati. (kab/dmk/dm1)

Bagikan dengan:

Dewi DM1

2,454 views

Next Post

DPRD Kota Gorontalo Upayakan Konsultasi dengan Pempus Terkait Honorer yang Akan 'Dirumahkan'

Sen Des 17 , 2018
Wartawan: Aldi A. Toy~ Editor: Avi| DM1.CO.ID, GORONTALO: Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo melakukan rapat kerja, Senin (17/12/2018), dalam rangka pembahasan terkait Peraturan Pemerintah (PP) No. 49 Tahun 2018 tentang Manajemen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja.