Takut Naik Pesawat? Lakukan 10 Tips Berikut

Bagikan dengan:

Perjalanan udara saat ini sudah semakin aman daripada sebelumnya, meskipun begitu bukan berarti kita akan terhindar sepenuhnya dari masalah-masalah yang buruk.

Bayangan-bayangan tentang kasus kecelakaan pesawat bisa memicu rasa takut dan khawatir kepada setiap orang yang akan menaiki pesawat. Rasa takut mungkin memang ada, namun hidup harus terus berjalan dan kita juga memiliki aktivitas yang harus dijalani.

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengatasi rasa takut naik pesawat. Bahkan, tidak sedikit maskapai menawarkan pelatihan singkat untuk menghilangkan ketakutan seseorang untuk terbang. Pelatihan itu dilakukan oleh para pilot British Airways dan sejumlah psikolog dengan melakukan tes untuk mengetahui kemampuan akhir peserta. Tetapi pelatihan tersebut, tingkat kesuksesannya belum mencapai 100% atau masih berada pada angka 98%.

British Airways telah melakukan pelatiihan selama 30 tahun dan telah mengedukasi lebih dari 50.000 orang. Berikut 10 tips yang diberikan oleh Kapten Steve Allright dari British Airways untuk mengatasi ketakutan ketika naik pesawat terbang.

  1. Ingatlah bahwa turbulensi adalah sesuatu yang tidak nyaman, namun tidak berbahaya. Turbulensi adalah sesuatu yang normal pada penerbangan dan disebabkan oleh alam.

  2. Cobalah mengontrol nafas. Ketika kamu merasa cemas, cobalah bernafas dengan tenang dan dalam. Tarik nafas dan ikuti dengan membuang nafas dalam-dalam.

  3. Kombinasikan pernafasan dalam dengan kontraksi otot. Menahan otot bokong adalah salah satu cara yang efektif karena akan menghilangkan sinyal gelisah yang dikirmkan otak ke bawah tulang belakang.

  4. Ingatlah bahwa pesawat memang merupakan transportasi untuk berada di udara. Pesawat telah didesain sedemikian canggih untuk bisa terbang dengan baik di udara dan sangat aman berada di dalamnya.

  5. Jangan takut jika sayapnya naik. Sayap pesawat yang naik memungkinkan pesawat untuk terbang, bukan mesinnya. Bahkan ketika pesawat komersial terbang pada ketinggian 30.000 kaki dan mesinnya mati, pesawat akan tetap bisa meluncur terbang hingga 100 mil karena bantuan sayap.

  6. Lakukan kesibukan ketika berada dalam pesawat sehingga kamu tak terus-terusan mengingat rasa takutmu. Kamu bisa menonton film, membaca buku, makan, atau menulis.

  7. Ingatlah bahwa pilot pesawat telah terbang melalui prosedur yang ketat serta sudah dilatih dan diuji secara profesional. Para pilot juga menjalani tes simulator setiap enam bulan sekali.

  8. Pesawat komersial telah melalui perawatan yang baik dan selalu di dicek sebelum terbang oleh pilot dan teknisi. Perawatan pesawat juga dilakukan secara rutin oleh teknisi berlisensi.

  9. Pengontrol lalu lintas udara (Air Traffic Controller) juga sudah terlatih dan berlisensi profesional. Para pengontrol lalu lintas udara profesional tersebut juga bekerja di bawah aturan yang ketat. Semua pilot diminta untuk selalu mematuhi aturan yang berlaku di udara.

  10. Ketika rasa takut itu datang, bayangkan momentum ketika kamu sedang bersantai di tempat tujuanmu nanti sambil disambut oleh langit yang cerah dan pelukan kerabatmu, atau datang ke acara bisnis dengan sukses. (dbs/via/dm1)

Bagikan dengan:

Dewi DM1

1,774 views

Next Post

Wabup Anas Canangkan Dua Kampung KB di Boalemo

Sel Okt 30 , 2018
Wartawan: Kisman Abubakar~ Editor: Avi| DM1.CO.ID, BOALEMO: Untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung, dan dalam rangka mewujudkan keluarga kecil berkualitas melalui program Kependudukan, Keluarga Berencana, dan Pembangunan Keluarga (KKBPK).