Di Boalemo, 3.173 ASN akan Terima THR

Bagikan dengan:

DM1.CO.ID, BOALEMO: Tunjangan Hari Raya (THR) bagi 3.173 Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Boalemo tinggal menunggu edaran petunjuk teknis (Juknis) dari Kementerian Keuangan RI.

Hal itu disampaikan Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Boalemo, Sofyan Hasan, menanggapi pertanyaan wartawan DM1, pada Selasa (12/5/2020).

Untuk itu, ungkap Sofyan Hasan, pihak BKAD Kabupaten Boalemo saat ini sedang mempersiapkan anggaran THR kepada 3.173 ASN yang dimaksud.

Sofyan Hasan membeberkan, total riil anggaran yang akan digelontorkan untuk memenuhi THR tahun ini adalah sebesar Rp.13.938.111.543.

Ia menyebutkan, porsi pembayaran THR bagi ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boalemo ini, sudah tersedia dalam APBD Kabupaten Boalemo tahun 2020 melalui item belanja pegawai.

Meski begitu, menurut Sofyan Hasan, untuk mencairkan THR tersebut, pihaknya masih menunggu edaran Juknis dari Kementerian Keuangan RI.

Sementara itu, sejumlah informasi menyebutkan, Menteri Keuangan Sri Mulyani menegaskan, bahwa THR pada tahun ini hanya akan diberikan pada seluruh ASN, TNI, Polri, pensiunan, dan pegawai pelaksana setara eselon 3 ke bawah.

Artinya, pejabat eselon satu dan dua, atau ASN fungsional yang setara dengan eselon satu dan dua serta pejabat negara, dinyatakan tidak mendapatkan THR. (kab/dm1)

Bagikan dengan:

Muis Syam

5,500 views

Next Post

THR Cair Serentak Jumat (15/5/2020), Ini Daftarnya

Sel Mei 12 , 2020
DM1.CO.ID, JAKARTA: Tunjangan Hari Raya (THR) untuk para ASN (Aparatur Sipil Negara) pusat dan daerah, prajurit TNI, anggota Polri, serta pensiunan, secara serentak akan dicairkan pada Jumat (15/5/2020).